Tips Merawat Kuku Dengan Baik

Written By Unknown on Wednesday, 5 August 2015 | 13:53


Tips Merawat Kuku Dengan Baik - Tidak hanya rambut dan tubuh, penampilan kuku juga perlu diperhatikan. Anda pun memerlukan beberapa tips dalam melakukan perawatan kuku.

1. Peralatan
Sangatlah penting untuk mensterilkan peralatan manikur dan pedikur Anda sebelum digunakan. Selain itu, jangan lupa mencuci tangan setelah melakukan rutinitas perawatan kuku untuk menghindari segala bentuk infeksi.

2. Spa
Jika memungkinkan, kunjungi spa untuk melakukan perawatan kuku. Sama seperti rambut, kuku juga memerlukan perawatan. Dengan melakukan spa, kuku Anda akan dieksfoliasi serta dilembapkan.

3. Warnai
Ketika kuku terkena udara panas, cat kuku bisa terpanggang di bawah sinar matahari. Untuk memastikan warnanya tahan lama, gunakan base coat sebagai lapisan dasar ketika mewarnai kuku.

4. Minyak
Rendam kuku jemari Anda dalam air hangat dengan minyak esensial selama beberapa menit. Ini akan membuat kuku menjadi lembut dan kuat.

5. Sampo
Jika kuku Anda menjadi kering dan sudah menggunakan berbagai macam produk pelembap, maka cek sampo Anda. Sampo atau sabun yang digunakan memiliki kandungan yang bisa menyebabkan kuku menjadi kering.

6. Lembapkan
Kuku Anda membutuhkan kondisi yang lembap. Jika kering, kuku akan mudah rapuh dan patah. Lakukan rutinitas melembapkan kuku sebagai perawatan harian.

Blog, Updated at: 13:53

0 komentar:

Post a Comment